Selasa 01 November 2022, Fakultas Sains dan Teknologi UINSU Medan telah menggelar International Conference on Sciences Development and Technology (ICoSDTech) yang kedua Tahun 2022 dengan mengusung tema ”Transdisciplinary Paradigm on Environmental Technology“. Kegiatan ini dilaksanakan secara hybrid yaitu di Hotel Grand Kanaya – Medan dan melalui Zoom Meeting.
International Conference ini diawali oleh keynote speech dan sekaligus membuka acara oleh Plt. Rektor UINSU Medan yang diwakili oleh Wakil Rektor I, Prof. Dr. Hasan Asari, M.A. dan Dekan Fakultas Sains dan Teknologi UINSU Medan Prof. Dr. Mhd. Syahnan, M.A. Terlihat juga Wakil Dekan I Bidang Akademik dan Kelembagaan Dr. Abdul Halim Daulay, S.T, M.Si., Kabag Tata Usaha Ibu Hafni Hafsah, S.Ag, M.A., Sub Koordinator Bagian Akademik, Kemahasiswaan dan Alumni yaitu Bapak Ahmad Muaz, S.E., M.M., para Tenaga Kependidikan, para peserta International Conference juga para dosen FST UINSU Medan termasuk dosen tetap Program Studi Ilmu Komputer FST UINSU Medan yang juga terlibat dalam acara ini.
Narasumber yang mengisi kegiatan ini yaitu
Prof. Moustafa Hussein Aly Hassan (Alexandria University, Egypt)
Rafikha Aliana A. Raof, Ph.D (Universiti Malaysia Perlis, Malaysia)
Dr. Agung Imaduddin, M.Eng (Pusat Riset Material Maju (BRIN), Indonesia)
Alhamdulillah kegiatan berjalan dengan baik dan lancar.